Labuhanbatu Utara , kodim0209labuhanbatu – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Danramil 07/AKB Kapten Arm Dosran M. Siregar bertindak sebagai Inspektur Upacara di halaman Kantor Camat NA IX-X, Rabu (1/10/2025). Upacara berlangsung khidmat dengan dihadiri Forkopimcam, perangkat desa, organisasi masyarakat, ASN, serta berbagai elemen masyarakat.
Dalam amanatnya, Danramil 07/AKB Kapten Arm Dosran M. Siregar mengajak seluruh peserta upacara untuk meneladani nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar negara. “Melalui momentum ini mari kita perkokoh persatuan, meningkatkan rasa nasionalisme, serta menumbuhkan semangat membangun demi kemajuan bangsa,” tegasnya.
Sementara itu, Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang turut memperingati Hari Kesaktian Pancasila di tingkat kecamatan. “Peringatan ini menjadi pengingat kita semua bahwa Pancasila adalah perekat bangsa. Dengan menjaganya, kita menjaga keutuhan NKRI,” ungkap Dandim.
Kegiatan berjalan lancar, penuh kekhidmatan, dan menumbuhkan rasa kebanggaan serta cinta tanah air di hati seluruh peserta upacara. ( Pendim 0209 )