Labuhanbatu, kodim0209labuhanbatu — Sebagai wujud dukungan terhadap kegiatan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 09/NL Kodim 0209/LB Serma Bismar Rambe bersama dua orang anggota menghadiri acara pembukaan Turnamen Mini Soccer Piala Kepala Desa Pangkatan Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Bola Kaki Alur Naga, Desa Pangkatan, Kecamatan Pangkatan, Kabupaten Labuhanbatu, Senin (3/11/2025).


Turnamen yang dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Labuhanbatu H. Jamri, ST, ini diikuti oleh sejumlah tim dari berbagai desa di Kecamatan Pangkatan. Dalam sambutannya, Wakil Bupati memberikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Pangkatan atas prakarsa kegiatan yang dinilai mampu mempererat silaturahmi antarwarga sekaligus menumbuhkan semangat sportivitas dan kebersamaan di tengah masyarakat.


Acara pembukaan turut dihadiri oleh Camat Pangkatan Datar Sirait, S.H., Ketua APDESI Labuhanbatu Rustam Effendi Ritonga, Kapolpos Pangkatan Ipda H. Ginting, Ketua BPD Olo Hutabalian, Kepala Desa Pangkatan H. Slamet Rambe, serta para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda. Dalam sambutannya, Kepala Desa Pangkatan menyampaikan bahwa kegiatan turnamen ini merupakan ajang positif bagi generasi muda untuk menyalurkan minat dan bakat olahraga, sekaligus memperkokoh semangat gotong royong antarwarga.


Danramil 09/NL Kapten Cba Pandapotan Matondang, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. “Koramil 09/NL senantiasa mendukung setiap kegiatan masyarakat yang bersifat positif. Melalui olahraga, kita tidak hanya menjaga kesehatan, tetapi juga membangun semangat kebersamaan dan mempererat persaudaraan antarwarga di wilayah binaan,” ujarnya.


Sementara itu, Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.I.P., menegaskan bahwa dukungan terhadap kegiatan sosial dan olahraga masyarakat merupakan bagian dari upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. “TNI hadir untuk rakyat, dan setiap kegiatan yang memperkuat persaudaraan seperti turnamen ini akan terus kita dukung. Semoga semangat kebersamaan dan sportivitas yang tumbuh di tengah masyarakat menjadi pondasi kuat bagi kemajuan daerah,” tutup Dandim. ( Pendim 0209 )