Labuhanbatu , kodim0209labuhanbatu — Dalam upaya memperkuat sinergitas antara TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah dalam membangun semangat persatuan bangsa, Kasdim 0209/Labuhanbatu Mayor Inf S.H Tanjung menghadiri kegiatan Safari Kebangsaan bertema “Doa Polri Untuk Negeri” yang digelar Polres Labuhanbatu di Gedung Serbaguna Pendopo Rumah Dinas Bupati Labuhanbatu, Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini dihadiri lebih dari 200 peserta dari unsur Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan organisasi kepemudaan se-Kabupaten Labuhanbatu dan Labura.


Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan sambutan Wakapolres Labuhanbatu Kompol H. Matondang, S.H., M.H. yang mewakili Kapolres Labuhanbatu. Dalam sambutannya, ia mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mempererat tali silaturahmi serta meneguhkan komitmen menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Kegiatan kemudian diisi dengan pemberian tali asih kepada anak yatim, ceramah kebangsaan oleh KH. Akhmad Khambali, S.E., M.M., serta doa bersama demi keselamatan dan kedamaian negeri.


Kasdim 0209/Labuhanbatu Mayor Inf S.H. Tanjung menyampaikan bahwa kegiatan Safari Kebangsaan ini merupakan momentum penting untuk menumbuhkan semangat kebangsaan di tengah masyarakat. “Kegiatan seperti ini sangat relevan untuk memperkuat rasa cinta tanah air, sekaligus mempererat hubungan antar elemen bangsa. Kodim 0209/Labuhanbatu akan terus bersinergi dengan Polri dan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas wilayah serta memperkokoh nilai-nilai kebhinekaan,” ujarnya.


Sementara itu, kehadiran berbagai unsur Forkopimda dan tokoh lintas agama menegaskan komitmen bersama dalam menjaga kerukunan dan kondusivitas wilayah. Melalui kegiatan ini, nilai-nilai nasionalisme, gotong royong, dan toleransi diharapkan semakin mengakar di tengah masyarakat, khususnya di wilayah Labuhanbatu Raya.

Dandim 0209/Labuhanbatu Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.I.P. secara terpisah menegaskan bahwa kebersamaan dan sinergi lintas sektor adalah kunci dalam menjaga keutuhan NKRI. “Safari Kebangsaan menjadi wujud nyata kolaborasi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan memperkuat semangat persaudaraan. Kodim 0209/Labuhanbatu akan selalu siap berada di garis terdepan dalam setiap upaya memperkokoh persatuan bangsa,” tegas Dandim. ( Pendim 0209 )