Labuhanbatu , kodim0209labuhanbatu – Dalam rangka memberikan rasa aman serta mendukung kelancaran perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Babinsa Koramil 08/Rantauprapat Kodim 0209/Labuhanbatu, Koptu S. Pasaribu, melaksanakan pengamanan di Pos Pelayanan dan Pengamanan (Pos PAM) Terpadu I Stasiun Kereta Api, Jalan WR Supratman, Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, Minggu (21/12/2025).

Pengamanan Pos PAM tersebut dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai dengan melibatkan unsur gabungan, terdiri dari satu personel TNI, enam personel Polri, serta satu personel Satpol PP. Kehadiran aparat gabungan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif, khususnya bagi masyarakat dan para pemudik yang menggunakan moda transportasi kereta api.

Babinsa Koramil 08/RP Koptu S. Pasaribu menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat. “Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya para pemudik, sekaligus membantu kelancaran arus perayaan Natal dan Tahun Baru agar berjalan tertib dan kondusif,” ujarnya.

Di tempat terpisah, Danramil 08/Rantauprapat Kapten Inf Jendakami Sembiring menegaskan bahwa pengamanan Natal dan Tahun Baru merupakan tugas bersama lintas sektor. “Sinergi TNI, Polri, dan pemerintah daerah menjadi kunci utama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Koramil akan terus mendukung penuh pengamanan Nataru demi kenyamanan masyarakat,” tegas Danramil.

Sementara itu, Komandan Kodim 0209/Labuhanbatu Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.I.P. menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam pengamanan Nataru merupakan bagian dari komitmen TNI AD menjaga stabilitas wilayah. “Kodim 0209/Labuhanbatu melalui jajaran Koramil terus bersinergi dengan seluruh unsur terkait untuk memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman, lancar, dan penuh rasa nyaman bagi masyarakat,” ungkap Dandim. ( Pendim 0209 )