Labuhanbatu , kodim0209labuhanbatu – Kodim 0209/Labuhanbatu terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembinaan mental dan spiritual masyarakat melalui kehadiran Babinsa Koramil 03/Sei Berombang pada kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) dan Festival Nasyid ke-IV tingkat Desa Sei Penggantungan, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Selasa (23/12/2025). Kehadiran Babinsa menjadi wujud nyata peran TNI AD dalam mendukung kegiatan keagamaan sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Kegiatan yang digelar di Lapangan Sepak Bola Eka Sapa tersebut berlangsung khidmat dan semarak, diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, doa, tausiyah, serta sambutan dari Kepala Desa dan Ketua Panitia. Ratusan peserta MTQ dan Festival Nasyid bersama masyarakat tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara yang sarat nilai religius dan kebersamaan.

Babinsa Koramil 03/SB Serda Juster Sitohang menyampaikan bahwa MTQ dan Festival Nasyid menjadi sarana efektif membentuk karakter generasi muda yang cinta Al-Qur’an, berakhlak mulia, serta memiliki semangat persatuan dan kebangsaan. Sementara itu , Kepala Desa Sei Penggantungan Sdr. Sapon Rinaldi menekankan bahwa kegiatan MTQ dan Festival Nasyid bertujuan mewujudkan generasi muda yang mampu mengamalkan Al-Qur’an dengan baik dan benar dalam kehidupan sehari-hari dan berharap momentum tersebut dapat menumbuhkan semangat religius para pemuda-pemudi sekaligus mempererat persaudaraan antarwarga desa.

Danramil 03/SB Mayor Inf Chrisman Limbong, S.IP menegaskan bahwa MTQ dan Festival Nasyid memiliki peran penting dalam membentuk karakter generasi muda yang religius dan berakhlak. Menurutnya, Koramil 03/SB akan terus mendukung kegiatan keagamaan sebagai bagian dari pembinaan teritorial dan upaya menciptakan lingkungan masyarakat yang harmonis, religius, dan kondusif.

Di lokasi terpisah , Dandim 0209/Labuhanbatu Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.I.P menyampaikan bahwa Kodim 0209/Labuhanbatu senantiasa hadir mendukung kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan. “MTQ dan Festival Nasyid bukan hanya ajang lomba, tetapi sarana membangun akidah, memperkuat persatuan, serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ini sejalan dengan komitmen TNI AD dalam mendukung pembinaan mental spiritual masyarakat,” tegas Dandim. ( Pendim 0209 )