Labuhanbatu Selatan , kodim0209labuhanbatu – Komandan Kodim 0209/Labuhanbatu Letkol Kav Hanung Kaptiaji, S.Sos., M.I.P., melaksanakan kegiatan silaturahmi dan tatap muka ke sejumlah Koramil jajaran sebagai bagian dari pembinaan satuan dan penguatan soliditas internal, Sabtu (17/01/2026). Kegiatan ini menjadi wujud nyata perhatian pimpinan terhadap prajurit yang bertugas di satuan kewilayahan.

Silaturahmi tersebut dilaksanakan di beberapa Koramil, yakni Koramil 08/Rantauprapat, Koramil 10/Tanjung Medan, Koramil 11/Kotapinang, Koramil 12/Langga Payung, dan Koramil 13/Aek Nabara. Dandim hadir didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVI Kodim 0209/Labuhanbatu Ny. Indah Hanung Kaptiaji, bersama unsur staf Kodim, dan disambut langsung oleh para Danramil beserta prajurit dan keluarga besar Koramil.

Dalam suasana yang akrab dan penuh kekeluargaan, kegiatan tatap muka dimanfaatkan sebagai sarana komunikasi dua arah antara pimpinan dan prajurit. Kehadiran Dandim secara langsung di Makoramil jajaran mencerminkan kuatnya kebersamaan dalam satu ikatan komando, sekaligus mempererat hubungan emosional antara pimpinan, prajurit, dan keluarga.

Dalam arahannya, Letkol Kav Hanung Kaptiaji menegaskan bahwa seluruh prajurit Kodim 0209/Labuhanbatu merupakan satu keluarga besar yang harus saling menjaga dan menguatkan. “Disiplin, loyalitas, dan tanggung jawab adalah pondasi utama dalam menjaga kehormatan diri dan nama baik satuan. Setiap prajurit harus mampu menjadi teladan, baik di lingkungan dinas maupun di tengah masyarakat,” tegas Dandim.

Melalui kegiatan silaturahmi ini, Dandim juga mendorong jajaran Koramil untuk terus meningkatkan peran aktif di wilayah binaan, hadir membantu masyarakat, serta mendukung program-program satuan. Kodim 0209/Labuhanbatu berkomitmen membangun soliditas yang kuat, komunikasi yang terbuka, dan kesiapan prajurit yang profesional guna mendukung tugas pokok TNI AD dalam menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah. ( Pendim 0209 )
